Jadi Pilihan Peternak, Berikut Manfaat Rumput Odot

Published by admin on

Siapa yang tahu, jika manfaat rumput odot ini cukup banyak. Kemajuan dalam dunia peternakan membuat rumput odot memiliki banyak manfaat. Terutama dalam penyediaan pakan untuk hewan ternak.

Saat ini, rumput odot sedang menjadi perhatian banyak orang. Terutama para petani dan peternak yang berharap bisa mendapatkan keuntungan dari budidaya rumput odot. Jenis rumput ini kini sudah mulai dibudidayakan.

Harganya cukup terjangkau, dan permintaan rumput yang saat ini semakin banyak tentunya membuat para peternak dapat memanfaatkan rumput odot untuk hijauan pakan ternak. Banyaknya kandungan protein membuat rumput odot memiliki sejuta manfaat. Berikut manfaat dari rumput odot.

jualrumputodot.com // pengiriman rumput odot ke Taman Safari Indonesia

Manfaat Rumput Odot Untuk Pakan Ternak

Rumput odot sangat cocok untuk dijadikan sebagai pakan hewan ternak seperti kambing, domba, sapi, rusa, kuda, dan kerbau. Hal ini dikarenakan rumput odot memiliki banyak manfaat bagi hewan ternak.  Berikut beberapa manfaatnya untuk hewan ternak.

  1. Mengandung Banyak Nutrisi

Rumput odot memiliki banyak nutrisi yang baik untuk hewan ternak. Dalam rumput odot terdapat kandungan 14% protein kasar, 14,35% protein kasar dalam daun, 8,1% protein kasar dalam batang, 2,72% kadar lemak kasar dalam daun.

  • Hewan Ternak Menjadi Lebih Gemuk

Rumput odot memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik bagi pencernaannya., Sehingga, hewan akan menjadi lebih mudah gemuk jika mengonsumsi rumput odot.

  • Menjaga Hewan Dari Dehidrasi

Rumput odot juga memiliki banyak kandungan air. Sehingga akan menjaga hewan ternak agar tidak mudah dehidrasi. Dengan begitu, hewan ternak akan menjadi lebih sehat dan menghasilkan daging yang berkualitas saat disembelih.

Rumput Odot Dapat Dibudidayakan

Selain sangat bermanfaat bagi hewan ternak, manfaat rumput odot yang lainnya yaitu bisa dijadikan tanaman laiknya tanaman pertanian lainnya.

Kalau sudah paham dan kita cukup memiliki lahan, kita dapat melakukan budidaya rumput odot. Rumput ini bisa dipanen berkali-kali untuk menjamin pakan hijauan ternak.

Untuk persiapan bibit, rumput odot di stek sepanjang 15 cm hingga 25 cm. kemudian benamkan bibit tersebut ke lahan yang sebelumnya telah digamburkan menggunakan pupuk terlebih dahulu. Pupuk yang digunakan dalam proses tersebut yaitu pupuk kandang.

Sebaiknya, lahan yang akan ditanami rumput odot memiliki paparan dari sinar matahari yang cukup agar rumput dapat berkembang dengan baik. Tanam bibit rumput odot dengan jarak 50-75 cm dalam barisan.

Dalam proses panen rumput odot, Anda harus menggunakan sabit yang tajam agar bisa memotong rumput odot hingga sejajar dengan tanah. Hal ini bertujuan untuk menjaga agar tanaman tidak mudah mati saat terkena hujan.

Pada saat pertama kali penanaman, rumput odot baru dapat dipanen setelah ditanam selama 60 hari. Jika ruas batang sudah berukuran 15 cm, tandanya rumput sudah siap untuk dipanen. Saat musim hujan, rumput bisa dipanen setelah 35-45 hari. Sedangkan musim kemarau, setelah 40-50 hari.

Hasil panen ini sangat bagus untuk pakan ternak seperti kambing etawa, domba, kambing kacangan, sapi, kelici, dan peternak hewan lainnya. Dari beberapa manfaat tersebut, tidak heran jika rumput odot sangat digemari para peternak sebagai pakan utama ternak seperti domba dan sapi. Manfaat rumput odot selain membuat hewan ternak sehat, juga memudahkan peternak untuk memberikan pakan terbaik kepada hewan ternak.#

Loading


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *